GOOGLING..!

SEJARAH TEMPURMANIA


Sejarah Lahirnya TEMPURMANIA


==============================

Berawal dari keikutsertaan klub sepak bola Purworejo di Kompetisi Divisi 3 Liga Indonesia musim 2010/2011, berawal dari obrolan dunia maya di Facebook (di grup PERSEKABPUR) antara beberapa pecinta sepak bola dari Purworejo tentang usulan pembentukan kelompok supporter untuk mendukung PERSEKABPUR Purworejo, maka lahirlah kelompok supporter yang selanjutnya kini bernama TEMPURMANIA.

Nama TEMPURMANIA bukanlah nama awal yang diusulkan sebagai nama kelompok supporter. Saat itu ada beberapa usulan nama, diantaranya KAPURMANIA, PORDJOMANIA, dll. Sebelum nama resmi diperoleh, salah satu dari orang-orang yang mengobrol di grup Facebook PERSEKABPUR (yang sekarang menjadi admin grup ini) berinisiatif membuat grup sebagai tempat mengobrol khusus untuk dulur-dulur kelompok supporter Purworejo (grup ini) yang dibuat sekitar hari Senin, 13 September 2010. Nama TEMPUR sendiri diusulkan oleh dulur Yonatan, singkatan dari Tifosi Mania Purworejo dan selanjutnya dicetuskan TEMPURMANIA (TIFOSI EXTREME PURWOREJO MANIA).

Kumpul pertama TEMPURMANIA diadakan pada hari Sabtu, 30 September 2010 yang dihadiri oleh 7 orang. Saat itu PERSEKABPUR sudah lolos ke Putaran 2 Divisi 3 yang akan dimainkan di Kota Banjar, Jabar. Pada pertemuan itu dibahas pembentukan dan pengembangan TEMPURMANIA yaitu pembuatan korwil-korwil serta membahas tour ke Jabar untuk mendukung PERSEKABPUR di Putaran 2. Akan tetapi tour tidak jadi karena saat itu kondisi belum memungkinkan. Bahkan sebenarnya TEMPURMANIA sempat tidak bertahan lama karena ada kesalahpahaman beberapa dulur TEMPUR. Tapi alhamdulillah akhirnya TEMPURMANIA masih eksis sampai sekarang.

Kurang lebih demikian sejarah berdirinya TEMPURMANIA.
Mari jaga TEMPURMANIA agar tetap ada di kancah persepakbolaan Indonesia, mari dukung terus PERSEKABPUR Purworejo agar tetap dan terus berprestasi.

SAJIWA (SAlam siJI saklaWAse)
TEMPURMANIA Penjaga Kehormatan Purworejo!
Keras tapi Cerdas!